Memulai transformasi digital di kantor Anda dengan Iron Mountain Clean Start
Dunia telah berubah, demikian juga dengan cara kita bekerja. Saatnya mempertimbangkan kembali penataan dan penggunaan kantor Anda untuk memastikan kesejahteraan karyawan, mengurangi biaya, dan mendukung terciptanya tenaga kerja yang produktif.
Iron Mountain Clean Start® dapat membantu Anda memenuhi persyaratan tempat kerja yang saat ini telah berubah. Seperti mengurangi kepadatan dan menata ulang kantor untuk menjaga jarak sosial, memfasilitasi penutupan kantor, atau pemindahan ke cara kerja yang lebih digital dalam proses transformasi digital perusahaan.
Menggunakan ruang kerja seefisien mungkin dan memberikan karyawan Anda akses ke informasi penting di mana saja, kapan saja, untuk mendukung tenaga kerja virtual adalah komponen penting transformasi digital.
Cara Iron Mountain Clean Start membantu transformasi digital
Tim ahli kami akan menilai penataan dan penggunaan tempat kerja Anda. Anda akan menerima hasil penilaian berupa ringkasan usulan perbaikan. Bersama-sama, kita akan membuat rencana terbaik untuk penggunaan ruang kantor yang lebih efisien.
Iron Mountain dapat memaksimalkan ruang kantor dengan cara menata dan menyusun arsip yang berantakan, menyingkirkan material yang menghabiskan tempat (contohnya dokumen kertas, file, server, komputer personal, aset TI, dan banyak lagi). Kami dapat membantu mengubah dokumen kertas ke format digital sebagai bagian dari proses digitalisasi perusahaan Anda, agar tidak memakan tempat penyimpanan di kantor.
Selain itu, kami mengelola proses pembersihan kantor dan penataan ulang. Salah satu jasa kami adalah memfasilitasi pemusnahan perangkat penyimpanan data dan non-data, sampah elektronik, dan dokumen yang tidak Anda perlukan secara aman. Kami juga bisa menyediakan penyimpanan sementara atau permanen untuk barang-barang yang masih Anda butuhkan.
Manfaat dari Iron Mountain Clean Start:
- Pemilahan arsip dan aset TI, penataan ulang kantor, dan pengurangan penggunaan dokumen fisik melalui digitalisasi dokumen dapat mengurangi pemakaian ruang kantor yang disia-siakan. Hal ini juga berdampak baik untuk mengurangi biaya
- Menata ulang fungsi ruangan untuk alternatif lain yang bernilai lebih tinggi dan menjaga jarak sosial
- Memperoleh kembali ruang penyimpanan dan lemari yang penuh dengan aset TI yang usang, dokumen-dokumen, serta perabot atau peralatan kantor yang tidak dibutuhkan.
- Meningkatkan akses karyawan terhadap dokumen fisik dan digital, di mana pun mereka bekerja
- Standarisasi dan konsolidasi file dan manajemen aset TI
- Digitalisasi alur kerja di perusahaan untuk meningkatkan efisiensi dan menghemat biaya
- Memenuhi persyaratan industri untuk keamanan, kepatuhan, dan manajemen risiko dalam percepatan transformasi digital di tempat kerja digital akibat Covid-19
Berbagai layanan untuk mendukung transformasi digital
Krisis COVID-19 telah mempercepat transformasi digital untuk membantu para tenaga kerja virtual mengakses informasi kapan saja, dimana saja. Setelah menilai cara organisasi Anda membuat, menyimpan, dan menggunakan informasi, kami akan merekomendasikan jasa seperti berikut
Jasa Penyimpanan Arsip di Lokasi Berbeda (Offsite)
Solusi penyimpanan dan pemeliharaan arsip offsite untuk melindungi aset dokumen perusahaan Anda di tempat yang sangat terjaga dan memenuhi syarat keamanan.
Jasa Penyimpanan Media Tape Terpisah (Offsite)
Jasa penyimpanan media dengan metode offsite yang aman seperti perekam kaset, penyimpanan data CCTV, dan juga data cadangan (backup). Lindungi data Anda.
Pemusnahan Arsip Secara Aman
Jasa pemusnahan arsip perusahaan dan jasa penghancuran dokumen berdasarkan prosedur pemusnahan dokumen arsip yang aman (pencacahan / shredding) untuk perusahaan Anda.
Scanning Dokumen (Pemindaian), Pencitraan Digital, dan Penyimpanan Dokumen
Jasa untuk scan dokumen, digitalisasi dari kertas ke digital, pencitraan dokumen, dan penyimpanan dokumen di cloud untuk akses lebih mudah di tempat kerja.
InSight Intelligent Document Processing
Manfaatkan pemrosesan dokumen secara cerdas dan otomatisasi alur kerja Iron Mountain untuk mengotomatiskan alur kerja back office, mengurangi beban IT, menghindari Capital Investment, serta mengurangi biaya pengoperasian.
Pertanyaan yang sering diajukan
Apa yang dimaksud dengan transformasi digital?
Transformasi digital adalah rangkaian kegiatan yang dilakukan suatu perusahaan untuk menerapkan teknologi digital dalam cara beroperasi. Contoh kegiatan adalah penataan arsip dan pemindaian (scanning) arsip tersebut menjadi dokumen elektronik, penyimpanan cloud untuk menyimpan dokumen digital, dan pembuangan sampah elektronik dan dokumen secara aman.
Mengapa transformasi digital penting?
Tujuan dari transformasi digital adalah menyediakan akses informasi dan menjaga keberlanjutan proses bisnis ke semua pekerja, baik bagi yang berada di tempat maupun virtual. Selain itu transformasi digital penting untuk meningkatkan efisiensi bisnis, membuat alur pekerjaan menjadi lebih lancar, dan meningkatkan keamanan informasi di era digital.